Updating Results

PERURI

  • 1,000 - 50,000 employees

Magang Umum Batch 2 Perum Peruri - Digital Business Transformation and Solution Department (Tech Writer/Business Analyst) null

Jakarta Selatan

Opportunity Expired

Passionate di bidang IT? Daftar untuk posisi magang sebagai Digital Business Transformation & Solution Department di PERURI!

Opportunity details

Opportunity Type
Internship, Clerkship or Placement

Application dates

Minimum requirements

Accepting International Applications
No
Qualifications Accepted
B
Business Administration
Business Information Systems
Management
I
Computer Systems and Networks
Programming & Software Engineering

Hiring criteria

Entry Pathway

See details

Working rights

Indonesia

  • Indonesian Citizen
  • Indonesian Permanent Resident
Read more

Tentang PERURI

Perusahaan Umum Percetakan Uang Republik Indonesia (PERURI) adalah Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bertanggung jawab atas pencetakan uang rupiah dan berbagai dokumen penting milik negara. Dengan pengalaman panjang di bidang pencetakan berkeamanan tinggi, PERURI kini juga merambah dunia digital lewat tiga produk andalannya: Peruri Sign, Peruri Code, dan Peruri Trust, untuk menyediakan layanan solusi bisnis digital yang inovatif dan terpercaya.

Yang akan kamu lakukan

Sebagai pemagang di Digital Business Transformation and Solution Department (Tech Writer/Business Analyst) di PERURI, kamu akan bertanggung jawab atas tugas-tugas berikut:

  • Membantu proses perancangan aplikasi untuk pengembangan produk baru, layanan atau solusi digital.
  • Membantu proses penyusunan dokumentasi teknis (technical writer).
  • Membuat rancangan flow dan wireframe aplikasi.

Training & Pengembangan Diri

PERURI menawarkan program magang yang dirancang untuk memberikan pengalaman belajar yang luar biasa bagi para pemagang. Menurut ulasan para peserta, mereka memperoleh wawasan berharga melalui pembelajaran langsung dari proyek-proyek yang dikerjakan. Pemagang diberi kesempatan untuk terlibat dalam proyek nyata yang relevan dengan bidang studi mereka, memungkinkan mereka untuk mengaplikasikan pengetahuan akademis dalam konteks profesional yang sesungguhnya.

Benefit

Tim Prosple tidak menemukan informasi spesifik terkait gaji yang diterima untuk posisi ini. Namun, ada beberapa manfaat menarik lainnya yang juga bisa kamu dapatkan jika magang di PERURI, seperti:

  • Tempat kerja yang bagus untuk mengawali karir
  • Lingkungan kerja dan mentor yang mendukung
  • Fasilitas kantor
  • Makan siang
  • Sertifikat magang yang dijamin oleh Kementerian BUMN

Jenjang Karir

Program magang ini berlangsung selama 6 bulan dengan status kontrak. Meskipun PERURI tidak secara eksplisit menjelaskan jalur karir pasca-magang, pengalaman ini dapat menjadi batu loncatan menuju karir yang cemerlang. Melalui networking yang solid dan kesempatan untuk terlibat langsung dalam proyek-proyek strategis, kamu mendapatkan peluang eksklusif untuk memperluas jaringan profesionalmu dan membuka pintu bagi masa depan yang cerah.

Work-life Balance

Menurut ulasan karyawan di platform lain, suasana kerja di PERURI terasa santai namun tetap profesional, sesuai dengan deskripsi pekerjaan yang diiklankan. Kamu bisa menikmati waktu luang di luar jam kerja, karena lembur hingga larut malam jarang terjadi di perusahaan ini.

Kultur Kerja

Dari video resmi di Instagram Peruri Digital di atas, terlihat bahwa perusahaan ini menawarkan lingkungan kerja yang nyaman dan menyenangkan. Mayoritas karyawannya adalah generasi milenial dan Gen Z, sehingga bagi kamu yang masih berkuliah, adaptasi akan terasa lebih mudah tanpa adanya generation gap.

Tentang Kamu

Jika kamu tertarik untuk bergabung sebagai Digital Business Transformation and Solution Department (Tech Writer/Business Analyst) Intern di PERURI, berikut adalah kualifikasi yang harus dipenuhi: 

  • Bisa bekerja sama dalam tim, komunikatif, jujur, dan mampu beradaptasi.
  • Mengetahui dasar penyusunan dokumentasi teknis seperti: API Specification, Software Requirement Specification (SRS), dll.
  • Mengetahui dasar pembuatan diagram UML/DFD/dll.
  • Mampu membuat User Flow atau Wireframe aplikasi.
  • Berkomitmen untuk menyelesaikan program magang sampai selesai.
  • Mempunyai passion di bidang IT dan mempunyai semangat untuk belajar.

Cara melamar

Lowongan ini merupakan lowongan Magang Generasi Bertalenta (MAGENTA) BUMN, yakni program magang terpadu bagi santri, mahasiswa, dan fresh graduate. Batas akhir registrasi online adalah 9 Juni 2024. Untuk informasi kelulusan seleksi akan diumumkan pada 17 Juni 2024.

Pastikan kamu sudah memenuhi semua persyaratan baik umum maupun khusus. Sebelum melamar, kamu perlu membuat akun terlebih dahulu. Kamu hanya diperbolehkan melamar pada satu posisi. Ikuti alur proses rekrutmen dengan teliti.

Sumber

Berikut adalah sumber yang digunakan pada halaman ini:

  • peruri.co.id
  • magentaku.id/perusahaan/56/ulasan?posting=5158&lokasi=3174
  • id.jobplanet.com/companies/58871/info/perum-percetakan-uang-republik-indonesia-perum-peruri

Hiring criteria

You should have or be completing the following to apply for this opportunity.

Entry Pathway
Degree or Certificate
Minimum Level of Study
Diploma or higher
Minimum Grade
  • 3.1 GPA (4 point)
Study Field
B
Business Administration
Business Information Systems
Management
I
Computer Systems and Networks
Programming & Software Engineering

Work rights

The opportunity is available to applicants in any of the following categories.

country
eligibility

Indonesia

Indonesia

Indonesian Citizen

Indonesian Permanent Resident