Updating Results

Pama Persada

  • 1,000 - 50,000 employees

Operation Staff Development Officer null

Jakarta Timur

Opportunity Expired

Ambil peran dalam perjalanan luar biasa Pamapersada Nusantara di industri pertambangan dengan mengikuti program pengembangan karir intensif

Opportunity details

Opportunity Type
Graduate Job

Application dates

Minimum requirements

Accepting International Applications
No
Qualifications Accepted
M
Psychology

Hiring criteria

Entry Pathway

See details

Working rights

Indonesia

  • Indonesian Citizen
  • Indonesian Permanent Resident
Read more

Tentang Pamapersada Nusantara

PT Pamapersada Nusantara atau yang biasa dikenal dengan PAMA merupakan bagian dari Astra Internasional yang bergerak di industri pertambangan emas dan batu bara. PAMA mempunyai 15 Area operasi pertambangan batu bara dan 2 area operasi pertambangan emas yang tersebar di Sumatera, Kalimantan, dan Nusa Tenggara.

Yang akan kamu lakukan

Sebagai Operation Staff Development Officer, kamu akan bertanggung jawab dalam menyusun rencana program pengembangan personel dan mengimplementasikannya dalam rangka memaksimalkan potensi sumber daya manusia di divisi Operation.

Training, pengembangan diri & rotasi

Penerimaan Operation Staff Development Officer ini merupakan bagian dari Fresh Graduate Development Program (FGDP). Program FGDP merupakan program percepatan karir bagi lulusan baru di mana peserta akan ditempa untuk menjadi pemimpin masa depan PAMA. Peserta akan mengikuti pelatihan kelas, on the job training, dan juga rotasi di berbagai divisi untuk memahami sistem kerja perusahaan. 

Kompensasi & benefit

PAMA menjadi salah satu perusahaan yang menjadi incaran dalam mengembangkan karir jangka panjang karena kesejahteran karyawan sangat diperhatikan. Melansir dari berbagai ulasan, berikut adalah benefit yang akan kamu dapatkan:

  • Asuransi kesehatan
  • Bonus
  • THR
  • Tunjangan dinas
  • Tunjangan kinerja
  • Cuti berbayar

Jenjang karir

Peserta yang lulus program FGDP nantinya akan diangkat menjadi karyawan tetap dengan penempatan di seluruh wilayah kerja PAMA baik di wilayah operasi maupun kantor pusat. Penetapan profesi dapat berubah sesuai kebutuhan perusahaan. Kelulusan akan sangat mempertimbangkan kinerja dan penilaian selama program.

Work life balance

PAMA berkomitmen dalam menciptakan work-life harmony bagi karyawannya. Perusahaan berupaya menerapkan jam kerja sesuai aturan, beban kerja yang normal, dan jatah cuti yang adil. Rating work-life balance di PAMA pada situs lain pun terbilang cukup baik yaitu 3.3 dari 5 bintang penilaian. Kamu masih bisa menikmati kehidupan pribadi di luar kerja.

Kultur kerja

Pamapersada menjunjung rasa kekeluargaan yang tinggi, apalagi untuk tim yang harus bekerja on-site di area pertambangan yang mayoritas ada di daerah terpencil. Hubungan antara karyawan biasanya terjalin dengan baik, selain itu para staf suportif dan siap membantu jika ada kendala.

Tentang kamu

Jika kamu tertarik untuk mengikuti FGDP Operation Staff Development Officer di Pamapersada ini, berikut adalah persyaratan yang harus kamu penuhi:

  • Usia maksimum 27 tahun
  • Sudah menyelesaikan studi
  • S1 Psikologi dengan IPK minimal 3.0
  • Tidak buta warna
  • Sudah vaksin booster Covid-19
  • Bersedia melakukan perjalanan dinas ke area jobsite (Kalimantan & Sumatera Selatan)
  • Bersedia mematuhi seluruh persyaratan perundang-undangan, peraturan perusahaan, dan persyaratan lainnya terkait dengan Peraturan Keselamatan Kesehatan Kerja, Keselamatan Operasi dan Lingkungan Hidup

Cara melamar

Untuk melamar pada posisi ini, kamu hanya perlu klik "Apply on employer site" yang ada pada halaman ini. Kami akan mengarahkan kamu ke situs rekrutmen resmi PT Pamapersada Nusantara. Pastikan kamu telah membaca semua informasi yang telah disebutkan di atas.

Sumber

Berikut adalah sumber yang digunakan pada halaman ini:

  • pamapersada.com/tentang-kami
  • glassdoor.com/Reviews/Employee-Review-PAMA

Hiring criteria

You should have or be completing the following to apply for this opportunity.

Entry Pathway
Degree or Certificate
Minimum Level of Study
Bachelor or higher
Minimum Grade
  • 3 GPA (4 point)
Study Field
M
Psychology

Work rights

The opportunity is available to applicants in any of the following categories.

country
eligibility

Indonesia

Indonesia

Indonesian Citizen

Indonesian Permanent Resident